Jl. Jend. Sudirman Timur No. 50

Telp./Fax. (0285) 321542 PEMALANG - JAWA TENGAH - INDONESIA
Home » » Bangunan Pasar Sayur dan Buah Mulai Rusak

Bangunan Pasar Sayur dan Buah Mulai Rusak


PEMALANG - Sejumlah pedagang Pasar Buah dan Sayur di Jl. Slamet Riyadi Pemalang mengeluhkan kondisi bangunan kios mereka. Beberapa dinding mengalami retak-retak dan bagian dak atap melendut.

Sementara dari keretakan itu diketahui ada rangka bangunan pada bagian pilar yang terbuat dari bilahan bambu. Sejumlah pedagang sudah menyampaikan keluhan ini ke paguyuban mereka.

Di lokasi pasar tersebut ditemui sejumlah kios yang bahkan sudah disangga dengan bambu oleh pemiliknya. Seperti milik H. Yusuf yang sudah disangga dengan dua buah bambu karena atapnya melendut.

Selain itu, di bagian utara beberapa pilar penyangga dak atap juga mengalami rusak. Pada bagian atasnya menyembul bilahan-bilahan bambu yang berfungsi sebagai rangka.

Dak-dak atap yang melendut tidak hanya di satu titik saja, melainkan ada di bagian lain seperti di sebelah selatan pasar bagian depan.

Salah satu pengurus Paguyuban Pegadang Sayur dan Buah, M. Kosim, menjelaskan kondisi bangunan kios pedagangnya. "Kalau retak-retak terjadi sudah sejak lama, dan pengaduan ke paguyuban sudah kerap dilakukan pedagang dan kami sudah menyampaikannya ke pengelola pasar," ujarnya, Jumat (29/10).

Bahkan, lanjut dia, ada pedagang yang nekat menyampaikan kondisi tersebut langsung ke pengelola pasar.
Kosim mengaku tidak mengetahui penyebab rusaknya bangunan. Apakah karena kualitas atau karena cuaca panas yang berlebihan. Sepengetahuannya setiap kali diguyur hujan, selalu terjadi kerusakan, meskipun hujannya hanya sebentar.

Sejumlah pekerja kios buah dan sayur juga mengaku khawatir dengan kondisi kios-kios milik majikannya. "Tentu saja kami kuatir, barangkali tanpa disangka tiba-tiba ambruk," tutur Padi (40), salah satu buruh di pasar tersebut.

Bangunan Pasar Sayur dan Buah selesai dikerjakan pada tahun 2008. Mestinya selesai pada bulan Desember tahun tersebut, namun diketahui molor. Saat itu rekanannya PT Fima Kencana Kertasari beralasan ada redesain pada gambar bangunan.

Beberapa titik yang tidak terdapat pada bestek, tiba-tiba diadakan dengan tujuan untuk memercantik bangunan. Ini terjadi pada pilar-pilar yang akhirnya diketahui tidak menggunakan rangka besi melainkan bilahan bambu yang diikat kawat.

Mengenai kerusakan tersebut sejumlah pejabat yang terkait dengan pengelolaan pasar belum berhasil dikonfirmasi. Sementara rekanan yang mengerjakan proyek pasar sudah meninggal dunia karena sakit beberapa bulan lalu. Sedangkan bangunan tersebut sudah tidak dalam pemeliharaan rekanan karena sudah lebih dari 90 hari sejak bangunan diserahkan ke pemerintah daerah.

Sumber:  Pemalang Post



0 comments:

Post a Comment

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Diskoperindag Pemalang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger